-->

Mengenal Decorative Concrete INDOCRETE

Saat ini penggunaan lantai beton untuk bangunan tidak akan terlihat membosankan dengan adanya decorative concrete yang dapat menghadirkan nuansa batu alam yang mewah dan custom desain yang unik. salah satu perusahaan yang bergerak dalam bidang decorative concrete adalah PT. Loka Abadi Sentausa dengan merek INDOCRETE.

Decorative concrete sebenarnya beton biasa yang telah melalui proses pengecoran, concrete stamping, concrete staining dan coating. Penggunaan decorative concrete bisa digunakan untuk area carport, teras, jalan setapak di taman, dan lain-lain. 

Terdapat beberapa pola dan tekstur concrete stamping antara lain :
Random Stone, Aashler Stone, European fan, London Cobblestone, Seamless, Woodplank, Random Granite, Grand Canyon Stone, La Paz Slate. Untuk warnanya dapat dipilih beberapa warna natural seperti : sandy biege, desert sand, coffe, white, merino, dan charcoal. 

Pola dan Tekstur Serta Pilihan Warna Decorative Concrete
Pola dan Tekstur Serta Pilihan Warna Decorative Concrete

Dalam proses decorative concrete yang pertama dilakukan adalah pengecoran seperti pengecoran beton biasa. Selanjutnya dilakukan Concrete stamping untuk membentuk tekstur dan pola pada permukaan beton tadi. Pola dan tekstur yang berbeda akan menimbulkan nuansa yang berbeda pula.

Proses pewarnaan yang dinamakan concrete staining adalah proses pewarnaan dengan bahan-bahan kimia yang bereaksi dalam pori-pori beton. Dengan pewarnaan yang meresap ke dalam pori-pori beton serta perlindungan lapisan sealer, karena traffic sehari-hari lapisan sealer akan semakin pudar. Dalam kondisi normal perlu dilakukan lapisan sealer ulang (resealing) setiap 1,5 tahun sampai 2 tahun.

Selain itu untuk interior rumah juga terdapat tipe flake flooring yang menggabungkan multi coloured chips dengan seamless epoxy dan polyurethane system. Keunggulan dari flake flooring adalah menciptakan finishing lantai yang berdaya tahan tinggi, halus, tahan lama, seamless (tanpa nat) sehingga lebih higienis karena tidak menyimpan kotoran yang terjebak di nat lantai. Flake flooring cocok untuk digunakan sebagai lantai garasi, dapur, kamar anak, dan ruangan lainnya.

Keunggulan dari Decorative Concrete INDOCRETE antara lain adalah :
  1. Daya tahan (Durability) yang baik, seperti kita ketahui concrete atau beton merupakan material yang sangat kuat dan tahan lama.
  2. Low Maintenance, karena dilapisi sealer akrilik khusus sehingga membuat decorative concrete terlindung dari kelembaban, jamur, bahan kimia, dan kotoran berminyak. Selain itu sealer akrilik akan menutup pori-pori sehingga kotoran tidak terjebak dan menempel.
  3. Lebih hemat, karena daya tahan yang tinggi sehingga akan menjadi investasi jangka panjang.
Semakin bertambah lagi alternatif material untuk lantai anda, semoga bermanfaat…

Iklan di Atas

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel